Kali ini penulis akan sharing tentang framework terbaik untuk para developer PHP. Tidak bisa dipungkiri bahwa PHP adalah bahasa pemograman server-side scripting yang paling banyak digunakan oleh para developer selain mudah PHP memiliki banyak komunitas dalam pengembangannya.

Berbicara soal framework PHP, framework adalah sebuah kerangka kerja. Kerangka kerja dimana dapat memudahkan pekerjaan kita. Jika dihubungkan dengan PHP ya tentu saja mempermudah kita dalam membuat aplikasi menggunakan bahasa pemograman PHP.
Dan berikut adalah 10 PHP framework terbaik yang banyak di pakai oleh para developer :

Laravel

Kelebihan : 
  • Sintak lebih mudah dipahami karena lebih simpel
  • Full MVC
Kekurangan :
  • Framework yang tergolong baru sehingga sedikit dokumentasi dan susah dipahami bagi pemula

Symfony

Kelebihan :
  • Dukungan terhadap AJAX, ORM.
  • Kompatibel dengan berbagai macam database.
  • Banyak library dan fungsi symfony yang sudah tersedia. Bahkan hampir mendekati CMS. Sehingga ada yang mengatakan ”Symphony is a CMS with a heart of a framework.” ini menjadi kelebihan sekaligus kekurangan.
Kekurangan : 
  • Tidak mendukung PHP4.
  • Relatif butuh waktu lama untuk mengerti framework ini.
  • Instalasi dan konfigurasinya cukup rumit.

CodeIgniter


Kelebihan :
  • Fungsi-fungsi pendukung yang cukup lengkap
  • Mendukung PHP4 dan PHP5
  • Memakai konsep MVC (Model View Controller)
  • Performa dalam mengeksekusi sangat cepat
  • Dokumentasi lengkap, friendly dan didukung oleh forum, wiki, dan komunitas yang besar
  • Mudah dipelajari bagi pemula
Kekurangan :
  • Tidak support AJAX dan ORM
  • Masih banyak kelonggaran dalam hal coding, misalnya penamaan file dan membebaskan programmer untuk melanggar aturan MVC
  • Karena kelonggaran tersebut, CodeIgniter Tidak ditujukan untuk pembuatan web dengan skala besar (enterprise) walaupun tersedia banyak library, karena pengembangan akan semakin sulit dilakukan.
YII

Kelebihan : 
  • framework yang sangat ringan dan dilengkapi dengan solusi caching yang memuaskan.
  • Yii sangat cocok untuk pengembangan aplikasi dengan lalu lintas-tinggi, seperti portal, manajemen konten (CMS), sistem e-commerce, dll.
  • Yii didokumentasikan dengan jelas, efisien, dan kaya-fitur.
  • Cocok untuk pengembangan aplikasi skala enterprise.
Kekurangan : 
  • Tidak mendukung PHP versi 4

Berikut adalah PHP framework terbaik yang banyak digunakan oleh para developer.
Sekian postingan kali ini, share ke temen kalian dan jika ada tambahan framework menurut versi kalian bisa tulis di kolom comment.

Post a Comment

Post a Comment

Pandu Septian Gumilar

YOUR_PROFILE_DESCRIPTION
Powered by Blogger.